Okebung
Dispen Kormar, TNi Angkatan Laut (Nunukan). Satgasmar Pam Ambalat XXX menerima kunjungan kerja Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) Ster Mabes TNI di Markas Komando Taktis (Makotis) Satgasmar Pam Ambalat XXX, Desa Tanjung Aru, Sebatik, Nunukan, Kalimantan Utara. Selasa (12/11/2024).
Kedatangan Tim Wasev Ster Mabes TNI yang dipimpin oleh Letkol Laut (P) Mahpudin Arsyadi Sacha selaku Pabandya Paban VI / Taswilnas Ster TNI beserta rombongan disambut langsung oleh Komandan Satgasmar Pam Ambalat XXX Kapten Marinir Oki Prabowo beserta personal Satgas.
Kunjungan kerja Tim Wasev Ster Mabes TNI di Makotis Satgasmar Pam Ambalat XXX tersebut bertujuan untuk melaksanakan pengawasan serta mengevaluasi kegiatan teritorial yang telah dilaksanakan oleh prajurit Satgasmar Pam Ambalat XXX sesuai dengan program kerja yang telah ditentukan oleh Komando atas.
Pada kesempatan tersebut, Kapten Marinir Oki Prabowo menyampaikan paparan mengenai kondisi wilayah penugasan kepada Tim Wasev Ster Mabes TNI dengan rencana kegiatan Teritorial serta Evaluasi Giatter yang telah terlaksana, kemudian dilanjutkan dengan pemeriksaan administrasi Giatter Taswilnas oleh Tim Wasev Ster Mabes TNI.
Dalam pengarahannya kepada Prajurit Satgasmar Pam Ambalat XXX Ketua Tim Wasev Letkol Laut (P) Mahpudin Arsyadi Sacha menyampaikan agar menjalin hubungan yang baik dengan Masyarakat, perjalanan tugas masih panjang, agat tidak berbuat pelanggaran selama bertugas dan kalian mampu menjalankan tugas ini dengan penuh tanggung jawab.
Selanjutnya Tim Wasev Ster Mabes TNI didampingi oleh Dansatgasmar Pam Ambalat XXX melanjutkan kegiatan dengan meninjau kegiatan Teritorial Satgasmar Pam Ambalat XXX yang sedang memberikan sosialisasi tentang “Bahaya Narkoba” kepada Siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Nurul Iman dan dilanjutkan penyerahan bahan kontak secara simbolis oleh Ketua Tim Wasev Ster Mabes TNI berupa alat olahraga dan tas untuk siswa SMK Nurul Iman.