Jalin Silaturahmi Bersama Warga, Personel Jajaran Kodim 0208/Asahan Dengan Cara Komunikasi Sosial

Asahan  |  Agar terjalinnya tali silaturrahmi antara Babinsa dengan masyarakat, Personel Bintara Pembina Desa Koramil 09/Tanjung Balai jajaran Kodim 0208/Asahan Serda As. Tarigan turun kewilayah desa binaan untuk melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama dengan warga Desa Binaan guna memonitoring situasi Kamtibmas di wilayah binaan bertempat bersama dengan Bapak Iskandar (Kepling), Bapak Edo Sanjaya, dkk (Mitra Karib) dan Bapak Samsir Hidayat (Tomas), kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Jalan Pahlawan Kelurahan Pantai Burung Kecamatan Tanjung Balai Selatan Kota Tanjung Balai, Sabtu (17/07/2021).

Dalam kegiatan tersebut Babinsa Serda As. Tarigan memberikan Arahan dan saran kepada Kepling agar supaya mengadakan gotong royong massal di tiap tiap wilayah, karena selama ini sudah mulai jarang pelaksanaan kegiatan gotong royong, mengakibatkan banyak Drenase saluran air yang tersumbat sehingga apabila hujan maka mengakibatkan banjir di depan rumah masyarakat.

Bacaan Lainnya

Babinsa Serda As. Tarigan menyarankan agar sesegera mungkin di laksanakan gotong royong massal, Keplingpun menerima saran dan masukan dari Babinsa akan segera di tindak lanjuti dan para Kepling banyak mengucapkan terimakasih kepada Babinsa atas silaturahminya yang peduli terhadap lingkungan masyarakat Desa Binaan.

Pelaksanaan Komsos merupakan tugas rutin yang dilaksanakan Babinsa untuk mengetahui perkembangan wilayah binaan. Selain itu juga sebagai sarana mempererat hubungan antara TNI dan Masyarakat. “Sudah semestinya seorang Babinsa harus selalu ada di tengah-tengah warga binaannya agar komunikasi dengan warga dapat terjalin dengan baik. Sehingga berbagai informasi yang terjadi dapat terdeteksi secara dini dan cepat tentukan langkah untuk menyelesaikannya,” terang Serda As. Tarigan.

 

 

Pos terkait