Latihan Opsratmin Kolinlamil: Unsur Kavaleri Marinir Ikuti Apel Kesiapan

TNI Polri48 Dilihat

Okebung

Angkatan Laut, Dispen Kormar (Surabaya). Dalam rangka Latihan Operasi Pendaratan Administrasi (Opsratmin) yang dilaksanakan Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil) tahun 2024 mendukung tugas pokok TNI Angkatan Laut. Perwira Staf Operasi (Pasops) Menkav 2 Marinir Letkol Marinir Jumarlang, M.Tr.Hanla. beserta prajurit dan Alutsista Tank amfibi mengikuti apel gelar kesiapan yang dilaksanakan di Lapangan Apel Mako Satlinlamil 2, Surabaya. Jumat (15/11/2024).

Pada apel gelar kesiapan material dan personel tersebut, dipimpin Panglima Komando Lintas Laut Militer (Pangkolinlamil) Laksamana Muda TNI H. Krisno Utomo, PSC(j) M.A., M.M.S., CHRMP., yang diikuti dari berbagai unsur yang tergabung dalam latihan diantaranya unsur Kapal Perang RI, unsur bantuan administrasi, unsur pengamanan dari Intelijen dan Pomal serta kesehatan dan lain-lainnya.

Sedangkan unsur dari pasukan pendarat Korps Marinir terdiri dari pasukan Infanteri dan Kavaleri yang mengoperasikan Tank Amfibi BMP 3F dari satuan Menkav 2 Mar.

Selesai apel gelar Pasops Menkav 2 Mar menyampaikan kepada prajurit Kavaleri, “Agar prajurit yang tergabung dalam latihan memastikan kesiapan personel mulai dari kesehatan sampai kelengkapan lainnya dan material Alutsista benar-benar siap operasional latihan tempur, serta mengerti tugas masing-masing sesuai orgas latihan,” tegasnya.

Lebih lanjut dikatakan, “Saya berharap latihan ini dapat membangun sumber daya manusia prajurit Korps Marinir TNI AL yang unggul dan profesional, serta wujud dari kesiapan dan kesiapsiagaan Sistem Senjata Armada Terpadu yang memiliki daya gerak dan daya gempur yang tinggi TNI Angkatan Laut,” pungkas Pasops Menkav 2 Mar.