Melaksanakan Komsos Di Salah Satu Bengkel Mobil, Personel Jajaran Kodim 0208/Asahan Berikan Himabauan Ini

Asahan  |  Untuk memebrikan himabauan serta menjalin silaturahmi dengan warga binaan, Personel BIntara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 15/Bandar Pulau jajaran Kodim 0208/Asahan Serda Irfan Aulia turun kewilayah binaan untuk turut serta melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) di salah satu bengkel mobil milik Bapak Irul, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Desa Perkb Padang    Pulau Dusun 2 Kecamatan Bandar Pulau Kabupaten Asahan, Minggu (23/05/2021).

Dalam pelaksanan kegiatan Komunikasi Sosial tersebut adapun tujuan agar saling memberi informasi yang berkaitan tentang keamanan lingkungan di sekitar desa binaan serta agar terjalinnya ke akraban antara TNI dan Rakyat.

Bacaan Lainnya

Babinsa Serda Irfan Aulia menyampaikan, tujuan kegiatan ini untuk menjalin silaturahmi dan mempererat hubungan keakraban sehingga tercipta hubungan yang baik antara Babinsa dengan warga binaan. Babinsa juga menyampaikan kepada warga, setiap melaksanakan kegiatan atau aktivitas diluar rumah agar tetap menerapkan protokol kesehatan yaitu dengan cara memakai masker, menjaga jarak, rajin mencuci tangan dengan sabun di air mengalir, dan menghindari kerumunan.

Babinsa Serda Irfan Aulia mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada warga karena dalam masa Pandemi Covid-19 masih bisa melakukan aktifitas sehari-hari dengan memperbaiki dan mengecat mobil yang datang ke bengkelnya.

 

 

Pos terkait