Personel Koramil 04/Talawi Kodim 0208/Asahan Bantu Pengurus Masjid Bersihkan Sekitaran Masjid

TNI Polri8 Dilihat

Batu Bara  |  Dengan adanya agenda rutin berupa karya bhakti secara bersama-sama seperti ini diharapkan kebersihan lingkungan dapat terpelihara dengan baik dan membuat sehat serta nyaman masyarakat bagi setempat, selain untuk memelihara lingkungan yang bersih dan sehat kegiatan seperti ini juga dapat meningkatkan semangat gotong-royong antar sesama serta sebagai sarana untuk dapat mempererat tali silaturahmi antara TNI dengan Masyarakat.

Solidaritas TNI dan rakyat kembali terwujud dalam kegiatan kerja bakti (karbak), dalam kesempatan tersebut Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 04/Talawi jajaran Kodim 0208/Asahan Koptu Aidil Amzar turun kewilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan Gontong-royong dengan membantu pembersihan Rumah Ibadah Mesjid Al Amin bersama Bapak Ismail sebagai Penjaga Mesjid agar tampak bersih sehingga memberikan kenyamanan bagi warga yang akan mempergunakannya saat waktu beribadah, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Dusun 7 Desa Pahang Kecamatan Talawi Kabupaten Batu Bara, Senin (21/04/2025).

Dalam rangka untuk memelihara dan menjalin hubungan baik Antara Babinsa dengan masyarakat serta untuk meningkatkan rasa kepedulian terhadap masyarakat pada umumnya, Babinsa turut serta aktif memimpin dan berbaur dengan warga dalam kegiatan positif tersebut, kegiatan ini bukan hanya membersihkan tempat ibadah, tetapi juga mempererat tali silaturahmi dan memperkokoh kemanunggalan TNI dan rakyat, pagi ini Babinsa dan warga bersemangat dengan membawa peralatan kebersihan seperti sapu, kain pel, dan ember, Babinsa tampak berada di barisan depan memberikan arahan dan turut serta membersihkan setiap sudut masjid. Tampak pula beberapa tokoh masyarakat dan pemuda desa yang antusias berpartisipasi.

Kegiatan karbak meliputi pembersihan halaman masjid, membersihkan interior masjid termasuk karpet dan dinding, serta memperbaiki beberapa bagian yang rusak, suasana kerja bakti berlangsung penuh kekeluargaan dan keakraban, canda tawa terdengar di sela-sela aktivitas membersihkan masjid, kegiatan karbak ini merupakan wujud nyata kemanunggalan TNI dan rakyat. Kami ingin selalu dekat dengan masyarakat dan bersama-sama membangun desa, Menjaga kebersihan tempat ibadah merupakan tanggung jawab bersama, terang Babinsa Koptu Aidil Amzar.