Personel Koramil 12/AB Kodim 0208/Asahan Hadiri Rapat Musrenbang RKPD Tahun 2027 dan Rembuk Stunting

TNI Polri46 Dilihat

Asahan  |  Babinsa Koramil setempat melaksanakan kegiatan rapat Musyawarah Perencanaan Pembangunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (Musrenbang RKPD) Tahun 2027 yang dirangkaikan dengan kegiatan Rembuk Stunting. Kegiatan ini bertujuan untuk menyusun perencanaan pembangunan daerah serta membahas langkah-langkah percepatan penanganan stunting di wilayah. Rapat tersebut dihadiri oleh unsur pemerintah daerah, perangkat desa/kelurahan, tenaga kesehatan, serta perwakilan instansi terkait. Kehadiran Babinsa merupakan bentuk dukungan TNI terhadap upaya pemerintah dalam merencanakan pembangunan yang partisipatif dan meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat.

Dalam kegiatan tersebut dibahas berbagai usulan program pembangunan serta strategi penanganan dan pencegahan stunting, khususnya bagi ibu hamil, balita, dan keluarga berisiko stunting, dalam kesempatan ini seperti yang dilakukan oleh Personel Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 12/Air Batu jajaran Kodim 0208/Asahan Pelda P Arif W turun kewilayah binaan untuk turut serta melaksanakan kegiatan Rapat Musrenbang RKPD Tahun 2027 dan Rembuk Stunting, Babinsa juga menekankan pentingnya sinergi lintas sektor dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan dan peningkatan kualitas sumber daya manusia, kegiatan tersebut yang dilaksanakan bertempat di Aula Kantor Desa Sei Alim Ulu Kecamatan Air Batu Kabupaten Asahan, Selasa (13/01/2026).

Kegiatan Musrenbang RKPD Tahun 2027 dan Rembuk Stunting berlangsung dengan tertib dan lancar. Diharapkan hasil rapat ini dapat menjadi dasar dalam pelaksanaan pembangunan serta upaya penurunan angka stunting di wilayah. Dalam Kegiatan turut tersebut turut serta dihadiri oleh, Babinsa Koramil 12/AB Pelda P.Arif.W., Kades Bapak Mahmudi, Ka. Puskesmas Air Batu Ibu Zubaidah Siagian, Sekdes Ibu Sumiati, Ketua BPD Bapak Harsoyo, Kepala Sekolah SMP N 1 Air Batu Bapak Armansyah, Kepala Sekolah SDN 013837 Ibu Budiati, Seluruh Kadus, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat.